Arema Indonesia resmi merekrut bek asal Slovakia, Roman Golian, dengan durasi kontrak setengah musim saja di Liga Super Indonesia (LSI) putaran kedua.
Golian didapuk menggantikan Pierre Njanka yang hengkang ke Liga Primer Indonesia (LPI) bergabung dengan Atceh United. Proses penandatangannya sendiri berjalan lancar pada Senin (21/2) kemarin.
"Ya, saya dikontrak untuk setengah musim kompetisi saja. Saya senang sudah resmi gabung Arema. Saya mau main untuk Arema dan mau juara bersama Arema," ujar Golian yang sedianya akan memakai nomer punggung 32 itu.
Golian sendiri adalah rekan senegara dengan Roman Chmelo. Kemungkinan mereka berdua akan langsung bermain bersama saat "Singo Edan" lawan Persipura Jayapura di Stadion Mandala, awal putaran kedua LSI, 7 Maret mendatang.
Sayangnya, bek yang tinggi dan atletis dan biasa dipanggil Golo itu tidak akan dimainkan di Liga Champions Asia (LCA) karena pintu pendaftaran pemain sudah ditutup.
Mantan pemain FK LAFC Lucenenc itu hanya tinggal melengkapi KITAS (Kartu Izin Tinggal Sementara) yang sedang diurus oleh agennya.
Rabu, 23 Februari 2011
Roman Golian Pengganti Njanka
Posted by AK 46 on 11:27:00 AM
0 komentar:
Posting Komentar